Pages

Friday, March 25, 2011

Breakfast Benefits Manfaat Sarapan Pagi


Siapa bilang sarapan pagi tidak penting? Banyak orang yang tidak mengacuhkan sarapan pagi. Padahal sarapan pagi berperan penting dalam memenuhi kebutuhan gizi yang dapat menunjang aktivitas, meningkatkan respon fisik, dan mental seseorang. Selain itu sarapan pagi juga memberikan pengaruh yang sangat besar pada tubuh, terutama otak.

Pada saat tidur, tubuh menggunakan cadangan makanan yang ada untuk menjaga detak jantung dan ginjal tetap memproduksi cairan. Jadi sarapan pagi sangat berguna untuk mengganti cadangan makanan ya telah dipakai saat kita tidur.

Spesialis gizi klinik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) dr. Inge Permadhi MS SpGK menjelaskan, dampak melewatkan sarapan pagi antara lain pusing, mengantuk, merasa lemah, kurang waspada atau lambat bereaksi akibat kadar gula darah yang rendah. Selain itu bahaya lainnya adalah dapat meningkatkan nafsu makan di siang hari yang kalau tidak terkontrol dapat memicu obesitas.

Sarapan pagi yang baik mengandung 20 hingga 25 % kebutuhan kalori per hari. Sarapan sehat berenergi berperan membantu menjaga kesehatan, meningkatkan keaktifan dan membantu mengatur berat badan. Bagi anak, ini dapat membantu pertumbuhannya. Menu sarapan sehat harus mengandung karbohidrat, lemak, protein, vitamin dan mineral. Contohnya setangkup roti, dioles margarin dan telur atau keju. Bisa juga oatmeal dengan susu dan buah atau semangkuk bubur ayam.

Sekarang kan kita sudah tahu nih manfaatnya. Jadi jangan samapai kita melewatkan sarapan pagi, karena ini pertanda bahwa kita mencintai tubuh kita.

sumber: Koran Republika
foto: 4.bp.blogspot.com

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.